Aplikasi Penyebab Baterai Smartphone Cepat Habis

aplikasi penyebab baterai smartphone cepat habis

Kacateknologi.com – Pernahkah sobat mengalami Baterai smartphone atau handphone yang tiba-tiba habis dengan cepat padahal belum digunakan begitu lama? atau pernahkah baterai smartphone yang cepat habis padahal tidak dipakai? ya ini beberapa hal yang pernah dialami oleh sebagian besar orang yang menggunakan smartphone ataupun handphone dimana baterai yang cepat habis terkadang jadi momok yang cukup menakutkan.

Lantas apa saja sih penyebab baterai smartphone yang tiba-tiba berkurang dengan cepat ini? apakah ada faktor dari aplikasi yang mempengaruhinya? saya rasa ini pertanyaan yang sangat bagus lalu apakah ada solusinya bagi hp yang baterai nya boros? pada artikel kali ini saya akan membahas salah satu faktor yang membuat baterai smartphone cepat habis dan berkurang dengan sendirinya.

Penyebab Baterai Smartphone Yang Cepat Habis

seperti yang saya katakan diatas dimana salah satu faktor yang menyebabkan baterai hp cepat habis ini  adalah aplikasi, loh kok bisa? ya tentu saja bisa karena aplikasi yang terpasang di hp itu membutuhkan daya yang cukup besar agar proses berjalannya aplikasi pada smartphone tidak mengalami gangguan.
lantas aplikasi seperti apa yang membuat baterai pada smartphone berkurang dengan cepat? sebenarnya segala jenis aplikasi yang kita pasang pada smartphone bisa saja membuat baterai berkurang lebih cepat dari semestinya namun ada aplikasi-aplikasi tertenu yang membuat baterai hp berkurang lebih cepat dari biasanya. 
Berikut ini adalah Aplikasi Penyebab Baterai Smartphone Cepat Habis : 

1. Media Sosial 

Yang pertama ada didalam kategori media sosial seperti halnya Instagram, Facebook, Twitter, dan masih banyak lagi yang membuat aplikasi media sosial yang membuat daya baterai ini berkurang dengan cepat namun berdasarkan data yang diambil aplikasi seperti instagram, facebook, dan twitter cukup banyak menyedot daya baterai di smartphone. 

2. Aplikasi Messenger 

Kedua masuk dalam kategori aplikasi perpesanan yang saat ini cukup banyak digunakan oleh para pengguna smartphone yaitu WhatsApp dan Messenger kedua aplikasi ini memang terlihat sangat sederhana tetapi dibalik kesederhanaannya membuat baterai pada hp lebih cepat berkurang karena setiap pesan yang masuk membuat smartphone terus terbangun ketika ada notifikasi pesan yang masuk. 

3. Aplikasi Navigasi

Berikutnya ada dalam kategori Navigasi sebut saja disini seperti Google Maps dan Waze merupakan 2 aplikasi navigasi yang paling popular di Indonesia saat ini, hal yang membuat Maps dan Waze membutuhkan konsumsi baterai yang berlebih adalah karena membutuhkan chip dari GPS dan juga data hp yang terus aktif dan menyala serta membutuhkan layanan lokasi yang akurat agar jalan yang ditunjukkan oleh aplikasi navigasi ini tidak melenceng. 

4. Aplikasi Streaming 

Yang terakhir masuk kedalam kategori streaminig, siapa disini yang suka nonton di youtube, neftlix ataupun spotify? terkadang mengisi kekosongan waktu dengan menonton film-film favorit di youtube, neftlix maupun streaming musik secara online melalui spotify memang sangat menyenangkan, tetapi dibalik itu semua aplikasi-aplikasi ini cukup membebani daya baterai yang ada di smartphone kamu, terutama pada saat kita memutar video dengan durasi berjam-jam yang tentunya sangat menguras baterai pada smartphone. 
Nah diatas merupakan Aplikasi Penyebab Baterai Smartphone Cepat Habis lantas apa lagi faktor yang membuat daya baterai pada hp begitu boros selain faktor aplikasi? 

Faktor Lain Penyebab Baterai Boros dan Solusinya

Tidak hanya faktor aplikasi masih ada lagi faktor-faktor lain yang membuat daya konsumsi baterai pada sebuah smartphone begitu menguras daya baterai itu sendiri, berikut ini diantaranya : 
  • Data HP Yang Selalu Nonstop, bagi sobat yang selalu menyalakan data hp secara nonstop tanpa memberikan jeda merupakan faktor lain dari penyebab begitu borosnya baterai pada hp, dimana hp terus dipaksa bekerja menerima berbagai notifikasi yang masuk dan membuat hp tetap terjaga.
  • Fitur GPS Yang Selalu Menyala, berikutnya karena faktor GPS atau yang lebih akrab dipanggil layanan lokasi yang membuat smarpthone bekerja lebih ekstra dari biasanya. 
  • Kecerahan Layar, kecerahan tampilan pada smartphone juga bisa berpengaruh loh sobat layar yang terlalu terang pada smarpthone membuat baterai hp lebih boros dari biasanya karena harus menyala dengan keadaan lebih terang dari biasanya. 
  • Aplikasi Dibelakang Layar, terakhir ada aplikasi yang terus berjalan tanpa henti dibelakang layar yang tidak kita ketahui untuk aplikasi dibelakang layar ini apa saja, sobat bisa memeriksanya langsung pada pengaturan smartphone sobat. 

Solusi Baterai HP Yang Cepat Habis

masuk ke bab solusi untuk baterai hp yang cepat habis ada beberapa cara yang bisa sobat lakukan untuk setidaknya membuat baterai smartphone bertahan lebih lama diantaranya : 
  • Tutup Aplikasi Yang Tidak Terpakai, disini sobat harus bisa memilih aplikasi mana saja yang digunakan pada smartphone aktif, jika ada aplikasi yang tidak terlalu penting silahkan sobat buang atau tutup, hal ini bisa sobat lakukan melalui menu taskbar dan buang aplikasi yang tidak terpakai. 
  • Matikan GPS, jika tidak terlalu penting rasanya sobat harus mematikan GPS yang menyedot konsumsi baterai berlebih seitdaknya dengan mematikan GPS bisa membuat kerja dari smartphone sedikit lebih ringan. 
  • Nonaktifkan Data, Data pada smartphone memang salah satu faktor penting tetapi sobat juga perlu mematikan data pada smarpthone beberapa saat terutama ketika hendak tidur di malam hari, mematikan data pada saat kita tidur tidak ada salahnya selain memberikan smartphone jeda dan menghindarkannya dari overheat, mematikan data pada saat kita tidur juga bisa menjauhkan dari efek radiasi data yang aktif. 
Nah sobat itulah dia Aplikasi Penyebab Baterai Smartphone Cepat Habis sejatinya sebuah smartphone diciptakan memang dengan berbagai kelebihannya yang bisa membantu beberapa jenis pekerjaan manusia seperti halnya mencari informasi di internet dan lain sebagainya tetapi tentu saja dengan kekurangan daya konsumsi baterai yang jauh lebih banyak. 
Kaca Teknologi
Kaca Teknologi

Official account of KacaTeknologi.com

Articles: 609

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *