5 Software Untuk Mempercepat Kinerja PC

52Bsoftware2Bmempercepat2Bpc

Kacateknologi.com – 5 Software Untuk Mempercepat Kinerja PC , personal computer atau yang lebih akrab dengan singkatan PC di kalangan anak IT merupakan sebuah perangkat yang tentunya sangat membantu dalam menjalankan tugas baik itu pekerjaan ataupun tugas kuliah, di jaman yang serba online seperti sekarang ini terkadang menuntut kita untuk lebih melek teknologi salah satunya tentang Komputer.

Komputer sebenarnya merupakan sekumpulan besi-besi yang tidak berguna sebelum akhirnya diciptakan dan bisa digunakan untuk membantu seluruh aktifitas manusia yang berhubungan dengan pekerjaan atau pun tugas-tugas.

Akan sangat menjengkelkan tentunya ketika sedang mengerjakan suatu tugas ataupun pekerjaan di komputer / laptop kemudian komputer kita mengalami sedikit trouble atau masalah berupa lambatnya kinerja PC, dengan kata lain sering disebut dengan Lemot , sebuah komputer tentu saja bisa mengalami problem lemot tersebut ketika sudah mencapai batas kemampuan komputer itu sendiri.

Baca Juga : Software Untuk Mempartisi Harddisk Terbaik 2020

Dari sisi lain, ada beberapa hal yang membuat sebuah kinerja komputer menjadi sangat lambat, diantaranya :

Faktor Yang Membuat Kinerja PC Menjadi Lambat

ada beberapa hal yang membuat kinerja PC menjadi lambat, hal yang sering saya jumpai umumnya 
  1. Faktor Virus, virus siapa yang tidak kenal dengan salah satu program yang diciptakan dengan tujuan merusak file-file atau dokumen tertentu dalam sebuah pc, meksipun terkadang virus ini tidak bekerja secara langsung, namun secara perlahan virus bisa menggrogoti kinerja pc yang kita punya, dan faktor lambatnya kinerja PC menjadi salah satu faktor utamanya.
  2. Faktor Memori, tidak jarang para pemilik komputer ataupun laptop tidak menyadari bahwa space ataupun ruang yang tersedia dalam sebuah memori internal yang biasanya disebut Harddisk penuh, penuhnya kapasitas memori pada sebuah komputer ini juga bisa berpengaruh terhadap performa PC yang membuat kinerja PC menjadi sangat lambat. 
  3. Kehabisan RAM ( Random Access Memory ) , mirip dengan Harddisk ( HDD ) faktor kapasitas RAM yang habis juga bisa berpengaruh besar terhadap kinerja PC.
  4. Terlalu Banyak Program Dibelakang Layar, maksudnya dengan kata lain kita terlalu banyak membuka program ataupun aplikasi desktop yang membuat kinerja PC kita semakin berat karena terlalu banyak menjalankan program di waktu yang bersamaan. 
Nah 4 masalah diatas merupakan faktor utama yang menjadi penyebab lambatnya kinerja sebuah PC, tentunya tidak akan ada masalah tanpa adanya solusi, bagi sobat sekalian yang mengalami lambatnya performa pada PC dibawah ini akan saya berikan beberapa saran yang saya harapkan bisa membantu. 

Solusi Mengatasi PC Yang Lambat

Bagi sobat sekalian yang merasa performa PC nya semakin lama semakin berat dan lambat, tidak ada salahnya sobat mencoba melakukan hal berikut ini guna membantu mengembalikan performa PC sobat seperti semula, walaupun tidak signifikan tapi saya sudah melakukan eksperimen sendiri dan setidaknya ini berhasil. 
  1. Hapus atau Uninstall Program Yang Tidak Penting, seperti faktor penyebabnya diatas dimana terlalu banyak program bisa menjadi salah satu penyebab lambatnya kinerja dari sebuah PC, jadi disini saya sarankan untuk sobat menghapus file-file atau aplikasi yang sekiranya tidak terlalu penting, sobat bisa melakukan Uninstall program yang sudah tidak terpakai.
  2. Hapus Riwayat Penjelajahan, pernahkah sobat melihat daftar history ketika sobat berselancar di internet? ya, riwayat penelurusan yang sobat lakukan ternyata masuk kedalam memory, disini sobat bisa menghapusnya guna memberikan ruang lebih kepada media penyimpanan untuk bernafas lebih lega. 
  3. Gunakan Penyimpanan Eksternal, sobat bisa menggunakan harddisk eksternal yang tentunya bisa meningkatkan performa PC, karena tidak terlalu memberi beban kepada penyimpanan internal. 
  4. Jalankan Disk Cleanup, menjalankan Disk Cleanup pada komputer saya rasa cukup direkomendasikan, setidaknya sobat harus melakukan disk cleanup ini minimal 1 bulan sekali, dimana program disk cleanup ini tentunya sangat membantu komputer sobat dan membuang file sampah yang masih tersimpan didalam memory penyimpanan. 
Selain menggunakan keempat cara diatas, masih ada lagi cara yang bisa sobat lakukan guna mempercepat kinerja sebuah PC yaitu dengan menggunakan 5 Software Untuk Mempercepat Kinerja PC yang tentunya cukup membantu dan bermanfaat untuk PC yang sobat punya. 
Berikut ini adalah 5 Software Untuk Mempercepat PC

5 Software Untuk Mempercepat Kinerja PC

1. The PC Crapifier 

5 Software Untuk Mempercepat Kinerja PC, mengatasi PC atau laptop lemot, mengatasi komputer lemot, mengatasi komputer lambat, Software pemercepat kinerja PC, cara mudah mempercepat kinerja komputer dengan software ini, mengatasi komputer lag dan hang.
The PC Crapifier

Yang pertama ada nama The PC Crapifier dalam urutan 5 Software Untuk Mempercepat Kinerja PC, software yang satu ini bisa dibilang sangat membantu dalam beroperasinya sebuah Komputer karena The PC Crapifier ini bisa menghapus program ataupun item startup yang tidak terlalu dibutuhkan dalam sebuah PC selain itu tool ini juga bisa merekomendasikan kepada si pemilik PC tentang apa saja yang harus dihapus. 
Tool ini compatible dengan sistem operasi windows 7,8 dan 10, selain itu tool yang satu ini bisa sobat dapatkan secara gratis melalui website resminya ya.

2. Iobit Advance System Care

5 Software Untuk Mempercepat Kinerja PC, mengatasi PC atau laptop lemot, mengatasi komputer lemot, mengatasi komputer lambat, Software pemercepat kinerja PC, cara mudah mempercepat kinerja komputer dengan software ini, mengatasi komputer lag dan hang.
Iobit Advance System Care
Yang kedua ada nama Iobit Advance System Care merupakan salah satu software yang cukup canggih dimana fitur utamanya adalah menyapu bersih file-file sampah yang ada pada komputer dan juga menghapus potensi ancaman dalam satu kali klik saja, software ini bisa sobat dapatkan juga secara gratis.

3. Iolo System Mechanic

5 Software Untuk Mempercepat Kinerja PC, mengatasi PC atau laptop lemot, mengatasi komputer lemot, mengatasi komputer lambat, Software pemercepat kinerja PC, cara mudah mempercepat kinerja komputer dengan software ini, mengatasi komputer lag dan hang.
Iolo System Mechanic
Nomor ketiga ada nama Iolo System Mechanic salah satu software yang juga cukup direkomendasikan guna mempercekat kinerja PC, dimana dalam hanya satu kali klik saja sobat bisa merasakan manfaat software ini, dimana sobat bisa mendapatkan laporan tentang masalah yang ditemukan, serta daftar solusi yang disarankan langsung oleh tool ini. 
Selain pengguannya yang mudah, tool ini bisa sobat dapatkan juga secara cuma-cuma alias gratis.

4. Advenced System Optimizer

5 Software Untuk Mempercepat Kinerja PC, mengatasi PC atau laptop lemot, mengatasi komputer lemot, mengatasi komputer lambat, Software pemercepat kinerja PC, cara mudah mempercepat kinerja komputer dengan software ini, mengatasi komputer lag dan hang.
Advanced System Optimizer
Masuk ke nomor empat, ada nama Advenced System Optimizer merupakan salah satu tool guna membantu kinerja PC yang terbaik diantara yang terbaik, dimana software ini compatible atau cocok dengan beberapa sistem operasi seperti 7,8,8.1 ataupun 10 serta windwos vista dan xp. 
Software ini memiliki kelebihan tersendiri karena bisa menemukan file sampah tersembunyi yang tidak bisa ditemukan secara manual oleh pemilik komputer itu sendiri, berdiri sejak tahun 1999 menjadikannya salah satu software andalan di kalangan pemilik komputer.
 
Karena keunggulannya, menjadikannya sebuah software premium nan berkelas sehingga bagi sobat yang memang berniat untuk mengunduhnya, sobat harus membayar sejumlah uang terlebih dahulu untuk bisa mendapatkan service dari Advanced System Optimizer ini. 

5. CC Cleaner

5 Software Untuk Mempercepat Kinerja PC, mengatasi PC atau laptop lemot, mengatasi komputer lemot, mengatasi komputer lambat, Software pemercepat kinerja PC, cara mudah mempercepat kinerja komputer dengan software ini, mengatasi komputer lag dan hang.
CC Cleaner
Yang terakhir ada nama CC Cleaner, saya rasa bagi sebagian besar orang sudah tidak asing lagi mendengar nama ini, saya sendiri pertama tahu CC Cleaner pada saat duduk di bangku SMK TKJ kelas 3 pada tahun 2017 lalu, tidak jauh berbeda dengan software sebelumnya, CC Cleaner ini bisa memberikan dampak positif juga terhadap kinerja PC yang sobat punya. 
Dimana CC Cleaner juga bisa membantu kinerja PC sobat agar menjadi lebih cepat serta mampu membersihkan file-file sampah yang sekiranya tidak diperlukan dan juga memberikan proteksi terhadap PC sobat dari hal-hal yang tidak diinginkan. 
Untuk CC Cleaner sendiri terdapat 2 versi yang bisa sobat unduh yaitu versi gratis alias free maupun yang berbayar alias premium, pilih yang mana? itu tergantung sobat. 
Kesimpulan : Melakukan perawatan pada sebuah PC sangatlah diperlukan dan harus diusahakan dilakukan dalam jangka waktu tertenu, selain dengan menggunakan 5 Software Untuk Mempercepat Kinerja PC , sobat juga bisa menggunakan beberapa solusi yang saya tulis diatas, sehingga performa PC sobat kembali seperti semula layaknya komputer baru, karena merawat jauh lebih baik daripada harus mengobati, jadi rawatlah PC sobat dengan terjadwal ya sobat. 
Semoga apa yang saya tulis kali ini bisa memberikan manfaat.
Kaca Teknologi
Kaca Teknologi

Official account of KacaTeknologi.com

Articles: 609

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *